Tas Puzzle Loewe adalah inovasi terunik dari sebuah tas desainer. Hal ini dapat dilihat langsung dari desain visualnya yang menyatukan potong-potongan kain sehingga tampak seperti puzzle. Dengan potongan-potongan ini, tas Puzzle Loewe tampak mempertegas kesan asimetris namun estetik.
Loewe adalah salah satu merek yang sangat didambakan oleh penggemar setianya. Bagaimana tidak, sepanjang musim dan setiap tahun merek ini selalu hadir dengan ide unik dan fresh. Itulah salah satu alasan mengapa Loewe mampu mempertahankan keistimewaannya di tengah radar merek ternama lain.
Usut punya usut, merek Loewe didirikan di Madrid pada tahun 1846. Sejak saat itu, Loewe memulai bisnis sebagai perusahaan yang berfokus pada kerajinan kulit. Hingga saat ini, Loewe terus berhasil menghadirkan koleksi tas yang menyita banyak perhatian publik. Kali ini, Lavergne akan mengajakmu mengenal salah satu koleksi terbaiknya yaitu Tas Puzzle Loewe. Simak dengan seksama ya!
Tampilan yang Klasik Sekaligus Modern
Dalam dunia fashion, para pecinta tas umumnya mengkategorikan tas dalam dua jenis: trendi atau klasik yang abadi. Namun, tentu saja akan sangat sempurna apabila sebuah tas mampu menghadirkan kesan keduanya sekaligus, bukan? Untuk alasan itulah, tas Puzzle Loewe hadir menyapa.
Mulai dipamerkan pada pertengahan tahun 2014, Loewe Puzzle adalah tas pertama direktur kreatif Jonathon Anderson untuk desain Spanish House. Meskipun awalnya tas ini dirancang sebagai Wol Pria, namun nyatanya Puzzle Bag mampu melampaui gender, lho. Itulah mengapa kini hampir semua kalangan baik pria maupun wanita jatuh cinta pada tas ini.
Eits, tak berhenti disitu, tas Puzzle Loewe ternyata juga bisa dikategorikan ke dalam berbagai gaya yang signifikan. Menurut para ahli di bidang fashion, tas ini mampu menghadirkan kesan trendi namun tetap klasik.
Hal tersebut dikarenakan bentuknya yang menyerupai potongan origami yang disusun sedemikian rupa. Kumpulan “puzzle” dalam tas ini mampu mengisyaratkan nuansa asimetris namun tetap rapi dan tertata. Benar-benar nilai plus dari segi estetika kan, Lavladies?
Tas Puzzle Loewe Bagai Teka-Teki yang Memukau
Salah satu hal yang membuat tas ini begitu unik adalah bahwa yang asli tetap menjadi item yang didambakan musim demi musim. Padahal, ternyata terdapat sejumlah perbedaan yang disematkan dalam tas dengan menyesuaikan musimnya.
Selain bentuk dan visualnya yang memukau, Lavladies juga bisa menemukannya dalam palet warna yang menarik, lho! Kali ini tas Puzzle Loewe hadir dengan banyak bentuk, ukuran, dan warna baru.
Meskipun bentuk ikonis nya sudah sangat memukau, Lavladies tetap bisa memilikinya dalam beberapa sajian warna. Oleh karena itu, pastikan untuk menyelesaikan teka-tekimu dengan memilih tas yang paling cocok, ya!