Wallet on a Chain (atau WOC) yang diluncurkan pada tahun 1997 memang sering mendapat perhatian sebagai media crossbody yang sempurna. Namun, hal ini tak menutup kemungkinan hadirnya media lain yang jauh lebih memukau. Chanel Card Holder adalah salah satu alternatifnya.
Card holder ini didesain dengan bentuk compact berisi beberapa slot kartu esensial serta tali rantai sebagai pesona crossbody. Chanel WOC memang terbukti sangat populer karena terlihat chic, sederhana, dan memukau. Tapi, Chanel Card Holder memberi sensasi yang lebih memikat karena hadir dengan ukuran yang lebih kecil dan lebih murah.
Walaupun dipasarkan dalam range harga yang cenderung lebih rendah, Chanel Card Holder tetap mampu menyajikan fungsi yang sama. Oleh karena itu, desain ini sangat populer di pasar penjualan terutama bagi pemula di industri fashion.
Kesempurnaan Tas Mikro Ada pada Chanel Card Holder
Trend dompet atau tas berukuran mikro belakangan terus menjadi pusat perhatian. Desain mini ini kian memikat industri mode karena demand ukuran tas semakin menyusut tiap tahunnya. Seperti yang Lavladies ketahui, tas mikro Chanel terus ditampilkan dalam Koleksi Musim Semi 2023.
Selain desain, visual, dan siluetnya yang sangat menggemaskan, tas ini juga terbilang praktis. Sementara tas mini cocok untuk sehari-hari, Chanel Card Holder masih menjadi desain paling sempurna untuk membawa kartu.
Tas berukuran kecil yang dimodernisasi ini memiliki sejarah yang kaya lho, Lavladies. Terlebih apabila kita menelusuri kembali ke revolusi tahun 1960-an dan 70-an. Gerakan sosial kala itu sempat menantang kode perilaku tradisional yang berkaitan dengan seksualitas. Bahkan kabarnya pada periode tersebut sempat terjadi pembalikkan aturan berpakaian.
Secara historis, masa itu sempat menganggap wanita sebagai suatu bagian dari teka-teki semata. Contonya, rok panjang yang diubah menjadi rok mini dan celana ketat yang menggantikan stoking nilon. Perubahan tersebut mendorong wanita untuk merangkul sosok mereka dengan percaya diri.
Oleh karena siluet garmen menyusut maka siluet tas pun ikut menyusut guna melengkapi perubahan gaya wanita modern. Dengan membawa tas berukuran mini, maka mobilitas dari satu tempat ke tempat lain akan semakin mudah. Oleh karena itu, tak heran jika wanita abad ke-21 mengklaim kembali gaya ini dengan hadirnya tas mikro.
Baca Juga: Mengenal Chanel Pink Tweed, Si Jagoan Musim Dingin
Card Holder yang Selaras dengan Tren Makro & Mikro
Chanel Black Quilted Lambskin Card Holder Chain Gold Hardware
Melihat ke depan hingga tahun 2023, akan tampak dengan jelas bahwa semangat untuk tas mikro ini masih kuat. Semangat ini layaknya ide yang dihidupkan kembali beberapa tahun lalu oleh perancang busana Prancis, Simon Porte Jacquemus.
Dalam koleksi Spring/Summer 2018 untuk labelnya, Jacquemus meluncurkan produk yang langsung populer: tas Le Chiquito berukuran tiga inci. Untuk pertunjukan Fall/Winter 2019, Jacquemus melangkah lebih jauh dan meluncurkan Mini Le Chiquito.
Tren ini dilanjutkan oleh sejumlah merek mewah lainnya seperti Telfar, JW Pei hingga Dior dan Chanel. Menariknya, Karl Lagerfeld-lah yang melihat potensi dalam tas mikro sebelum orang lain. Untuk koleksi Fendi Spring/Summer 2015, ia menyusutkan tas Peekaboo dan menghiasinya dengan pesona bulu halus.
Selain itu, popularitas tas mikro yang luar biasa sebagian besar disebabkan oleh selebritas yang mendorong pasaran makin meningkat. Sebagai contoh, Lizzo pernah memakai tas Valentino Garavani berukuran mikroskopis di karpet merah AMAs pada tahun 2019. Tren ini bak membawa ‘mikro’ dalam tas mikro ke tingkat yang lebih ekstrem.
Legenda lain seperti Zoë Kravitz, Emily Ratajkowski, dan Kendall Jenner juga mengenakan tas mikro dalam penampilan sehari-hari guna memperkuat nuansa kasual.
Detail Chanel Card Holder dengan Rantai
Pilihan pertama yang dapat Lavladies pilih dari koleksi Chanel Card Holder adalah desain yang berlapis kulit domba hitam klasik dengan rantai emas dari koleksi tahun 2022. Card Holder ini memiliki detail Chanel ikonik serta dibalut pita gandum hitam yang cantik.
Tas ini memiliki struktur yang compact dengan 4 slot kartu. Hadirnya tali rantai kulit akan memudahkanmu dalam membawa tas sebagai selempang atau di bahu. Chanel Card Holder juga memiliki ukuran yang cukup kecil untuk dikaitkan di ikat pinggang atau dililitkan pada tali tas jinjing berukuran besar.
Di posisi selanjutnya adalah flap kulit anak sapi Chanel Card Holder yang hadir dalam palet pink cerah dengan pegangan dan hardware berwarna emas. Pegangan atas pada card holder ini mampu menambahkan detail ikonis yang memperkuat gaya klasik Chanel.
Bukan hanya itu, tali rantai kulit pada desain ini juga turut menjadikannya sebagai pilihan yang fungsional. Kantong di dalamnya pun cukup besar untuk beberapa kartu, kunci, dan lipstik. Warna cerah, quilting ikonik, dan penutup ganda C menjadikan tas mikro ini sangat cantik, ikonis dan memukau.
Intip koleksi tas Chanel lainnya yang telah dipilih khusus dan disediakan oleh Lavergne. Temukan favoritmu di sini!